Dipastikan Sehat Si Kambing Siap Meluncur ke Sulawesi

Berita - 12 Mar 2021 | 14:05:07 WITA

Diposting Oleh : Muhammad Taufik Kamil


Dipastikan Sehat Si Kambing Siap Meluncur ke Sulawesi
Konten ini diproduksi oleh Tim Humas Balai Karantina Pertanian Kelas I Kupang.

Siapa yang tidak tahu kambing, hewan berkaki empat ini terkenal dengan bau "prengus"-nya. Namun siapa sangka, berdasarkan penelitian bau pada kambing jantan berfungsi sebagai parfum yang digunakan untuk menggoda lawan jenisnya. 

Waingapu (10/02) Sebelum berlayar, sebanyak 896 ekor kambing kacang asal Pulau Sumba tujuan Sulawesi diperiksa oleh Pejabat Karantina Pertanian Kupang Wilayah Kerja Pelabuhan Laut Waingapu. Rencananya kambing ini akan diberangkatkan menggunakan KM Rini dan KM Marsha Indah.

"Kambing sehat serta kami periksa pada saat di kandang dan saat proses stuffing, kambing yang berangkat harus sesuai jumlahnya dengan yang tertera di dokumen," ungkap I Wayan Rudiyasa selaku Penanggung Jawab Wilayah Kerja Pelabuhan Laut Waingapu.

SobatQ, pastikan selalu hewan anda lapor karantina guna mencengah menyebarnya HPHK di wilayah Indonesia.

#LaporKarantina
#KarantinaPertanianKupang