Dua Sejoli \"Soang\" Berlayar Ke Bima

Berita - 20 Feb 2021 | 11:38:05 WITA

Diposting Oleh : Muhammad Taufik Kamil


Dua Sejoli \"Soang\" Berlayar Ke Bima

 

SobatQ, siapa yang tak kenal hewan soang? Ya, angsa atau dalam bahasa jawa biasa di sebut "soang" merupakan salah satu unggas yang identik dengan warna putih, bersih dan memiliki leher yang panjang, serta memiliki kaki yang berselaput untuk memudahkan berenang di dalam air.

 

Hewan yang satu ini terkenal dengan kesetiaannya terhadap pasangannya sehingga sering dijadikan sebagai lambang cinta dan kasih sayang.

 

Waingapu (11/02), Sepasang angsa asal Waingapu dilaporkan oleh pemilik kepada Karantina Pertanian Kupang Wilker Waingapu sebelum berlayar ke Bima. Pejabat Karantina yang bertugas melakukan pemeriksaan terhadap sepasang angsa tersebut yang rencananya akan berangkat menggunakan kapal penumpang KM Awu.

 

I Wayan selaku dokter hewan karantina hewan mengungkapkan, “Sepasang angsa ini telah kami periksa dan dinyatakan sehat, sehingga kami terbitkan Sertifikat Kesehatan Hewan (KH-11) sebagai syarat masuk ke daerah tujuan".

 

SobatQ, apapun hewan peliharaan yang hendak dilalulintaskan pastikan selalu lapor karantina untuk di periksa kesehatannya, bersama kita lindungi daerah kita dari ancaman Hama Penyakit Hewan Karantina.

 

#LaporKarantina ????????

#KarantinaPertanianKupang