Menuju Gratieks, Karantina Pertanian Kupang Periksa Puluhan Ribu DOC Tujuan Timor Leste

Berita - 29 Apr 2021 | 12:28:02 WITA

Diposting Oleh : Muhammad Taufik Kamil


Menuju Gratieks, Karantina Pertanian Kupang Periksa Puluhan Ribu DOC Tujuan Timor Leste
Konten ini diproduksi oleh Tim Humas Balai Karantina Pertanian Kelas I Kupang.

Motaain (28/4) sebanyak 35.700 ekor DOC broiler senilai Rp. 340 juta ini diangkut menggunakan 4 truk box yang dilengkapi dengan fasilitas blower berfungsi sangat baik berhasil melaju ke Timor Leste melalui pintu kargo ekspor PLBN Motaain pada Rabu pagi.

"Kami selalu pastikan untuk setiap alat angkut yang memuat media pembawa dalam keadaan baik dan layak untuk dilalulintaskan," ungkap drh. Nina Liban, Penanggungjawab Karantina Pertanian Kupang Wilayah Kerja Motaain.

Menurut amanah UU No. 21 Tahun 2019, pada pasal 37 menyatakan bahwa setelah dilakukan tindakan karantina yang meliputi pemeriksaan administratif serta pemeriksaan fisik dan dinyatakan sehat, pejabat karantina yang bertugas selanjutnya akan menerbitkan sertifikat kesehatan hewan (KH-11).

"Diharapkan untuk selanjutnya, ekspor komoditas pertanian ke negara tetangga terus meningkat sehingga dapat memenuhi target ekspor untuk mendukung program Gerakan Tiga kali lipat Ekspor (Gratieks)," tambah Yulius Umbu Hunggar, Kepala Karantina Pertanian Kupang.

#Gratieks
#KarantinaPertanianKupang