Perkuat Sinergi, Karantina Pertanian Kupang Gelar Temu Koordinasi

Berita - 26 Apr 2022 | 14:27:07 WITA

Diposting Oleh : Muhammad Taufik Kamil


Perkuat Sinergi, Karantina Pertanian Kupang Gelar Temu Koordinasi
Konten ini diproduksi oleh Tim Humas Balai Karantina Pertanian Kelas I Kupang

Kupang (23/04) - Karantina Pertanian Kupang bersama dengan 23 instansi terkait mengadakan temu koordinasi guna memperkuat sinergi. Pada acara tersebut hadir diantaranya perwakilan dari Lantamal VII Kupang, Dirreskrimsus Polda NTT, BBKSDA Kupang, Imigrasi Kelas I TPI Kupang, ketua PWNU Kota Kupang, serta instansi terkait lainnya.

Temu Koordinasi diawali dengan sambutan Kepala Karantina Pertanian Kupang, “Dengan adanya temu koordinasi seperti ini kami berharap hubungan dan kerjasama antar instansi kedepannya lebih baik,” tutur Yulius Umbu Hunggar.

Karantina Pertanian Kupang berkomitmen penuh untuk melaksanakan kegiatan perkarantinaan secara maksimal dengan dukungan dari instansi lain. Komitmen ini diharapkan dapat disambut baik oleh intansi pemerintahan terkait.

#PatuhKarantina
#KarantinaPertanianKupang